Wow! Tinja Anda Akan Dibanderol 500 Ribu

0
0

Ingin mendapatkan banyak uang dengan cara instan? Tak perlu repot-repot memelihara ‘tuyul’ ! Donasikan saja tinja Anda ke OpenBiome, sebuah organisasi nirlaba yang berbasis di Massachusets, Amerika Serikat. Dalam sekali donasi, relawan akan dibayar 40 US dollar atau sekitar 500 ribu rupiah.

Menurut pihak OpenBiome, pendonor masih akan mendapatkan bonus jika dirinya bisa membuang kotoran sebanyak lima kali berturut-turut dengan jumlah berat yang telah ditentukan. Sementara itu, bila pendonor menyerahkan tinjanya setiap hari tanpa absen dalam jangka waktu satu tahun, dirinya berhak menerima uang sebesar 13.000 US dollar.

Lantas, apa syarat untuk bisa menjadi pendonor tinja di OpenBiome? Dikatakan Mark Smith selaku co-founder OpenBiome, pendonor haruslah orang yang benar-benar sehat secara jasmani dan rohani. “Perlu Anda ketahui, dari 1000 calon pendonor, hanya 4 persen yang lolos uji medis” ujarnya.

Lalu, untuk apa sebenarnya tinja-tinja tersebut? Mark menjelaskan, ada sebuah penyakit yang dalam penyembuhannya memerlukan kotoran manusia. Proses penyembuhan ini bernama transplantasi mikrobiota feses, demikian dilansir Supercompressor.

Kata Mark,”Ini merupakan transplantasi kotoran manusia. Bakteri tinja pendonor yang sehat akan diberikan kepada pasien yang menderita infeksi, khususnya infeksi usus”.

Lebih lanjut, pendonor yang tengah sakit atau diketahui sedang mengkonsumsi antibiotik akan dilarang menyerahkan tinjanya. Kenapa? Hal itu ditakutkan bakal mengganggu partumbuhan bakteri yang didonorkan. Jadi, lanjut Mark, hanya mereka yang benar-benar sehat lah yang memiliki bakteri yang dibutuhkan.

Gimana, tertarik mendonorkan tinja Anda ke OpenBiome?

 

(Visited 37 times, 1 visits today)