Mau musim hujan, mau musim panas, potongan rambut bisa berefek atau nggak berefek sama sekali. Apapun itu, potongan rambut bikin makin gaya tetap perlu!
Mau musim hujan, mau musim panas, potongan rambut bisa berefek atau nggak berefek sama sekali. Apapun itu, potongan rambut bikin makin gaya tetap perlu!
Untuk tahun ini yang baru berjalan tiga bulan, tren rambut kaum Adam memang tak ada yang spesifik. Sangat beda dengan tahun-tahun sebelumnya. Manbun?
Sorry, manbun tak masuk potongan rambut yang wajib dimiliki karena konklusinya yang bikin tektur rambut jadi kelihatan aneh dan kocak di mata pas disanding dengan berbagai style baju.
Pendeknya, pernah dengar kalimat dari mulut cewek yang berbunyi: “Aduh, cowok itu keren sekali dengan gaya manbun!”? Apakah telinga benar-benar pernah dengar kalimat pujian tersebut? Nah …
Sudahlah. Biarkan gaya rambut cepol seperti itu hanya bisa dimiliki perempuan imut yang memang manis di mata. Bukan untuk gaya pria.
Lalu, bagaimana dengan potongan rambut yang asyik disemat sepanjang 2018 ini?
Coba beberapa potongan rambut yang oke ini!
#1 RAMBUT PANJANG (BUKAN GONDRONG TERURAI)
Rambut panjang bisa jadi pilihan. Jon Snow sebagai sosok terakhir yang dijagokan nyaris semua penggila serial fiktif Game of Thrones jadi pemicunya. Terlepas sosok ini akan mati atau hidup, rambut panjang khas Snow akan dilirik semua pria!
Mau Ubah Gaya Rambut? 5 Poin Sebelum Cukur Rambut Ini Patut Diingat
#2 TEXTURED CROP
Terbilang jadi gaya rambut klasik yang dewasa. Klasik dalam artian bukan kaku tapi maskulin karena memunculkan struktur rahang dan rambut kelihatan tebal. Ya, tipe rambut ini memang pas untuk rahang kotak dan cocok untuk yang bervolume rambut tipis karena rambut jadi kelihatan tebal. Gaya rambut ini sempat disemat Tom Hardy.
#3 CHOPPY FRINGE
Potongan rambut ini memang aneh. ‘Padat’ di bagian atas dan berponi pendek. Tapi tenang, tampilan ini tetap bisa bikin kelihatan oke. Buktinya? Ingat tampilan rambut Russell Crowe dalam Gladiator yang spektakuler itu? Nah. Kalau diperhatikan, rambut Maximus sedikit berponi pendek. Choppy Fringe menambahkan dengan babatan di bagian pinggir dengan sangat tipis.
Berasa Pede dengan Man Bun? Man, Ini Dampak Buruk Gaya Rambut Man Bun
#4 SIDE FRINGE
Sosok yang paling simpel diingat kepala dengan potongan rambut ini adalah Romeo Beckham. Kenapa nggak bokapnya saja?
Ah, sederet style rambutnya sudah ketebak lah ya! Nah, Anak David Beckham ini berhasil menonjol dengan rambut lurus panjangnya di bagian atas dan volume pendek di sisi kiri-kanan kepala. Tentu saja rambut ini jangan di-pomade karena bikin volumenya jadi tebal bergumpal!
Mana yang paling keren dan sesuai dengan bentuk kepala?
Coba gebetin POPULAR NOW Buruan download versi PlayStore ini dan ini versi iOS -nya!