Yes, akuilah jika memang tubuh pendek. Lebih fair dan gentle, tapi tenang ada sederet jurus tetap tampil kece meski bertubuh mini alias pendek!
So, jadi pria bertubuh pendek bukanlah sesuatu yang tak beruntung. Mengingat justru pria-pria bertubuh pendek cenderung punya kelebihan tersendiri.
Seperti?
Ada Jack Black yang gemuk-pendek tapi bisa bikin film komedi enak ditonton. Lalu ada Bruno Mars yang mampu bikin semua lagu jadi asyik di telinga. Dan tentu Adolf Hitler yang punya kekuatan gila memporak-porandakan dunia. Duh!
Intinya, keren-tidaknya seseorang bukan karena tampilan tinggi tapi justru karena sesuatu yang dimiliki orang tersebut yang tak berhubungan dengan fisik.
Lalu bagaimana tampil oke meski bertubuh pendek?
Brock McGoff, pendiri The Modest Man, memberikan tip khusus untuk itu.
Â
#1Â BAJU TEPAT
Kaus oblong putih, jins denim biru dan sepatu kanvas memang oke, tapi tidak untuk Anda yang sudah berusia matang. Kebanyakan orang masih memandang apa yang melekat di badan. Mereka cenderung lebih ‘memandang’ orang yang mengenakan polo shirt dibanding setelan kaus oblong tadi. Minimal: pakai kemeja berkerah.
Â
#2Â PAS DI TUBUH
Jangan pernah pakai celana baggy atau kemeja kebesaran. Itu akan bikin Anda kelihatan makin kecil dan pendek. Pakailah pakaian yang memang pas di tubuh, karena itu justru bisa bikin Anda kelihatan lebih tinggi dan kuat secara porsi tubuh!
Mantap! 5 Gaya Henry Cavill Sang Man of Steel dari Justice League
#3Â PAKAI CELANA PANJANG MEDIUM
Pakai celana panjang mengatung? Duh, itu akan makin bikin kaki Anda kelihatan pendek dan kecil. Celana panjang ngatung juga akan bikin tampilan jadi seperti Minion atau Hobbit!
Pakai celana panjang dengan ujung yang pas di sol sepatu sehingga tubuh kelihatan seimbang dan oke.
Â
Â
#4Â WARNA KHAS
Ini bukan tentang warna kulit, tapi tentang warna yang cocok. Ada dua jenis warna di dunia ini: warna yang kalem dan warna yang sejuk. Untuk tahu jenis warna apa yang cocok, tanyakan ke diri sendiri apa kita mudah kepanasan diterik matahari? Jika ya, berarti tone warna yang cocok adalah warna yang sejuk. Warna sejuk seperti biru dan putih.
#5Â LUPAKAN DASI!
Pakai dasi adalah sebuah penganiayaan. Terlebih lagi bentangan dasi membuat porsi badan seperti terukur dan ujungnya makin mempertegas pendeknya tubuh Anda. Jadi lupakan pakai dasi! Toh tanpa dasi, pemilihan warna kemeja dan bawahan yang tepat, tubuh bisa kelihatan lebih mantap dan smart.
#6Â MOTIF GARIS
Benar, kemeja bergaris vertikal sangat pas untuk tubuh yang pendek dan kecil. ukuran tubuh bisa disamarkan. Pemilihan motif garis yang tipis jadi pilihan karena bisa terlihat mantap saat meeting atau acara makan malam bersama klien.
Â
Cool! 5 Gaya Ben Affleck Sang Batman versi Justice League
Â
#7Â KUALITAS BAJU
Harga memang tak pernah bohong, tapi bukan berarti semua outfit kita lantas jadi berharga mahal karena brand. Jika jeli, masih banyak brand tak terkenal punya kualitas kemeja atau pakaian yang oke. Selain itu: kualitas lebih penting daripada jumlah baju yang banyak. Lebih baik punya tiga outfit mantap berkualitas daripada punya 30 potongan outfit yang buruk!
Siap tampil maskulin mantap meski dengan kondisi tubuh apa adanya di hadapan si seksi minggu ini?
Jika masih ingin alternatif tampilan lain, buruan buka POPULAR NOW! Buruan download versi PlayStore ini dan versi iOS alias apel kegigit disini!