Pria, Ini 4 Cara Mudah Bikin Pakaian Dalam Kuat Sepanjang Masa!

0
13

Pakaian dalam jelas jadi atribut penting! Mungkin saja pakai pakaian dalam bolong-bolong, tapi begitu ketahuan, duh, malunya …

 

Sebagai pria, kita seringkali cuek perihal merawat pakaian dalam. Tak jarang, belum sampai setahun, pakaian dalam akan rusak dan lusuh karena perawatannya yang tidak benar. Konyolnya, kita cuek saja tetap memakai yang lusuh dengan alasan: makin enak dipakai. Hahaha!

Ya sebenarnya sih memang enak dipakai, tapi ya sebatas pemakaian pas dalam rumah saja kali ya! Kalau sampai dipakai di luar rumah, ya siap-siap aja ketahuan secara nggak sengaja sama si dia atau (maunya) gebetan pas lagi jongkok benerin tali sepatu.  

Simak sederet cara ampuh untuk merawat pakaian dalam.

Misalnya saja … 

 

 

Tahap pencucian

Gunakanlah air dingin setiap kali mencuci underwear. Menurut ahli, air dingin dapat menjaga keelastisan pakaian tersebut. Selain itu, untuk meminimalisir gesekan pada kain, cucilah pakaian dalam secara terpisah. Oh ya, jika kebetulan ada noda, oleskanlah penghilang noda terlebih dulu sebelum dicuci.

 

Tahap pengeringan

Hindarilah mengeringkan pakaian menggunakan mesin pengering! Perlu Anda tahu, mesin pengering berpotensi besar menurunkan kualitas kain. Solusi terbaik, keringkanlah underwear Anda di bawah sinar matahari. Selain karena menghemat listrik, cara tersebut juga ampuh dalam mencegah kelembaban dan jamur.

 

Wah, 7 Artis Hollywood Ini Kerap Tampil Tanpa Busana Dalam Film!

 

Tahap menyetrika

Agar rapih, pakaian dalam juga harus disetrika. Dalam tahap ini, ada satu hal yang perlu Anda perhatikan. Pastikan pakaian dalam Anda telah benar-benar kering saat disetrika! Tentu saja, hal tersebut penting untuk mencegah timbulnya bau apek. Satu lagi, supaya kain tak mudah rusak, gunakanlah setrika dengan suhu yang tak terlalu panas.

 

Tahap penyimpanan

Nah, jika sudah rapih, simpanlah pakaian dalam di lemari yang tertutup rapat! Dilansir Men’s Health, cara tersebut penting agar pakaian terhindar dari paparan debu atau kotoran. Selain itu, tak ada salahnya juga jika Anda menyematkan pewangi pakaian di lemari supaya pakaian tetap terjaga keharumannya.

 

Selamat merawat underwear!

 

(Visited 607 times, 1 visits today)