Tekel Keras dan Menghadang! Siapa Raja Kartu Merah di La Liga?

0
2
kartu merah

Posisi yang satu ini memang membutuhkan nyali yang gede untuk menghadang serangan. Tekel Keras dan Menghadang! Siapa Raja Kartu Merah di La Liga? 

Sergio Ramos mencatatkan rekor baru di La Liga Spanyol dengan menjadi pemain yang paling banyak mengoleksi kartu merah dalam sejarah kompetisi.

Bek berusia 31 tahun itu harus diusir dari lapangan setelah menerima kartu kuning kedua pada menit ke-86 setelah menyikut Aritz Aduriz, saat Real Madrid ditahan imbang Athletic Bilbao di San Mames, Minggu (2/12) kemarin.

Sang Kapten Si Raja Kartu Merah

Hukuman tersebut hasil dari dua pelanggaran keras di masing-masing babak. Ramos diacungi kartu kuning pertama setelah menyikut Raul Garcia di menit ke-11. Lalu di lima menit terakhir waktu normal, dia melakukan pelanggaran serupa terhadap Aritz Aduriz yang membuat dia diganjar kartu kuning kedua.

Mantap! Barcelona Terus Puncaki Klasemen Liga Spanyol..

Ini adalah kartu merah kedua bagi Ramos di musim ini setelah sebelumnya dikartu merah dalam kemenangan Madrid atas Deportivo La Coruna di pekan pertama. Saat itu Ramos diusir saat laga telah berjalan selama 89 menit.

Sang bek internasional Spanyol tampil mengenakan topeng khusus lantaran mengalami cedera pada bagian hidung yang dialaminya saat tampil di Derby Madrid, melawan Atletico dua pekan lalu.

Noda Kekalahan Real Madrid

Kartu merah Ramos juga menjadi salah satu noda dalam kegagalan Madrid meraih kemenangan di San Mames. Ya, Madrid hanya mampu bermain imbang tanpa gol saat jumpa Bilbao.

Hasil imbang lawan Athletic tersebut membuat pasukan Zinedine Zidane gagal menipiskan selisih enam poin dari Barcelona yang memimpin klasemen sementara La Liga sejauh ini.

Dengan kartu merah ini, Ramos menjadi pemain dengan kartu merah terbanyak dalam sejarah La Liga melebihi Pablo Alfaro dan Xavi Aguado. Sedangkan di sepanjang kariernya di semua kompetisi, Ramos sudah 24 kali mendapat kartu merah.

(Visited 51 times, 1 visits today)