Hal yang paling rahasia dalam hidup seringkali membuat kita berani untuk melewati batas. Yang artinya bahwa kita terpesona dengan tempat-tempat yang tidak boleh dikunjungi!
Dunia yang sangat luas ini menyimpan banyak rahasia tersembunyi. Begitulah memang, karena di dunia ini ada tempat yang sengaja dibangun untuk tidak dapat dikunjungi, padahal tempat itu begitu unik. Tapi nyatanya tempat ini menjadi tempat yang susah untuk dikunjungi dan memang dirahasiakan keberadaannya. Dan berikut adalah beberapa tempat rahasia yang sampai saat ini menyimpan misteri yang belum terungkap, seperti dilansir dari AccuWeather..
1. Kubah rahasia Gereja Mormon
Tempat ini mengandung catatan sejarah dan silsilah paling penting dari sebuah sekte religius. Kubah-kubah ini dirumorkan telah dilindungi oleh kontrol iklim yang direkayasa, ditambah dengan sensor gerakan dan suhu. Mengambil foto dari kubah-kubah Mormon bisa mendatangkan bahaya jika disebarluaskan. Namun ada satu foto yang diduga kubah mormon diterbitkan pada sebuah koran lokal saat pembangunannya di 1962 sebelum semua pertahanannya dipasang.
2. Amber Room
Amber Room merupakan sebuah ruangan yang terdiri dari bahan batuan amber yang sangat mahal nilainya. Ruangan tersebut konon terdiri dari 6 ton amber atau setara US$ 150 juta atau Rp 2 triliun. Saat Nazi datang mereka mencuri semua amber di sana dan dipindahkan ke Baltic Coast. Para peneliti menduga semua amber itu dibawa ke Deutschneudorf, namun hingga kini belum ditemukan dimana semua amber itu berada.
Ternyata Ini Fakta Tersembunyi Logo Produk Terkenal Dunia yang Tak Banyak Orang Tahu!
3. USP Florence ADMAX
Dianggap sebagai Alcatraz era modern, ini satu-satunya “penjara supermax” di Amerika dan dipertimbangkan sebagai tempat tahanan paling aman di seluruh dunia. Terletak di Colorado, Florence menyimpan kriminal yang “terburuk dari yang terburuk” dari seluruh dunia dengan pengurungan yang berlapis serta maksimal.
4. Iron Mountain
Tempat ini sekilas mirip sekali dengan sebuah tambang namun sebenarnya ini adalah tempat penyimpanan arsip terbesar dan paling rahasia di dunia. Tempat ini di klaim telah menyimpan data sebanyak 27 juta nefatif asli dari foto-foto paling terkenal di dunia. Bahkan Bill Gates sendiri menyimpan lebih dari 100 juta gambar di sini.
Jangan Terjebak, Kenali 5 Tanda Pacar Matre yang Tersembunyi Ini!
5. Area 51
Tempat paling rahasia di Amerika dengan tingkat spekulasi tinggi mengenai fasilitas angkatan udaranya, terletak di pedalaman Nevada. Tempat ini dilindungi dengan sangat ketat hingga belum pernah ada sekalipun yang berhasil menjebol pertahanannya. Bahkan terbang melewati “area rahasia” ini sangat dilarang dan diberi ancaman untuk diledakkan langsung jika melanggarnya. Tingginya level kerahasiaannya telah melahirkan banyak teori konspirasi mengenai alien luar angkasa ataupun aktivitas UFO.