Mau Berduaan Sama Pasangan? Singgah Aja Di Lokasi Wisata Ini!

0
20

Sisa liburan masih cukup sepertinya untuk dipake jalan-jalan sama pasangan. Mau Berduaan Sama Pasangan? Singgah Aja Di Lokasi Wisata Ini!

Traveling menikmati liburan memang lebih asyik jika kalian mengajak pasangan. Selain bisa lebih mengenal karakter satu sama lain, kalian juga bisa membangun ikatan yang lebih kuat dan berbagi memori indah bersama. Pertanyaan yang sering muncul selanjutnya adalah:  “Harus kemana?”

Nah, kalo kalian bermaksud untuk mengajak pasanganmu liburan, membawanya ke tempat-tempat romantis ini pasti akan menjadi kenangan yang gak terlupakan. Mau tau apa aja lokasi wisatanya?

Nih deretan lokasi wisata yang pas disinggahi bersami pasangan:

1. Pantai Legian, Bali

Meski selalu dipenuhi turis, nggak ada yang bisa menyangkal romantisme liburan di Pulau Bali. Ada sejumlah tempat romantis di Bali yang romantis buat kalian kunjungi, seperti Pantai Legian dan Seminyak yang segaris dengan Pantai Kuta tapi gak seramai di sana. Sementara, Pantai Jimbaran menyediakan suasana makan malam romantis dengan aneka makanan laut.

Long Weekend! Inilah Destinasi Anti Mainstream di Bali dan Lombok

2. Kep. Derawan, Kalimantan Timur

Kalau Anda dan pasangan sama-sama menyukai wisata bahari, liburan di Kepulauan Derawan bakal menjadi kenangan yang romantis dan mengasikkan. Selain menikmati pengalaman di pulau eksotis dengan pasir putih dan langit biru, Anda juga bisa menikmati keindahan hayati bawah laut di Kepulauan Derawan dengan snorkeling atau scuba diving. Pengalaman seru menjelajahi alam berdua dijamin akan membuat kalian makin mesra deh!

3. Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah

Di tengah dinginnya Dieng Plateau, tempat ini juga menawarkan romantisme yang nggak biasa sebagai destinasi liburan romantis bareng pasangan. Di wilayah ini, kalian bisa menyusuri Telaga Warna yang memikat dengan sedikit kabut yang menciptakan tabir, membangun nuansa unik di tempat ini. Kalo kalian ingin berburu matahari terbit, ajak pasanganmu trekking menuju Puncak Sikunir dan nikmati momen menakjubkan yang seolah membawa kalian ke atas awan.

Inilah 5 Spot Wisata di Batam Yang Wajib Disinggahi Untuk Plesiran!

4. Danau Segara Anak, Taman Nasional Gunung Rinjani, NTB

Gunung tertinggi kedua di Indonesia ini juga menyimpan romantisme tersendiri buat kalain, yaitu Danau Segara Anak. Pemandangannya yang luar biasa bisa mengusir rasa lelah seusai mendaki. Suasana romantis menguak ketika senja mulai tiba di Segara Anak, menciptakan semburat keemasan di dinding lembah. Rasakan juga sensasi mata air panas di tepi danau yang akan memberi kehangatan di tengah dinginnya udara Rinjani.

5. Raja Ampat, Papua

Di Papua ada surga yang sudah terkenal sampai ke mancanegara, Raja Ampat namanya. Mereka yang telah mengalami sendiri pesona luar biasa di tempat ini nggak akan mampu membantah romantisme Raja Ampat yang menawan. Nggak cuma pantainya yang membuat jatuh cinta, kehidupan bawah lautnya juga sangat mempesona. Banyak hal yang bisa kalian lakukan di sini bareng pasanganmu, seperti menyusuri pulau dengan perahu, bercengkerama dengan burung cendrawasih dan kuskus. Liburan ke tempat ini memang nggak murah, tapi sepadan dengan pengalaman nggak terlupakan yang bisa kalian kenang seterusnya dengan pasanganmu.

Tersesat Di Raja Ampat! 5 Spot Ini Wajib Disinggahi Di Raja Ampat!

Well, gimana POPle? tertarik dong buat ajak pasangan kalian ke tempat lokasi yang disebut diatas? Tunggu apalagi? Buruan packing….

(Visited 982 times, 1 visits today)