Ya, dirilisnya dua singel album Handmade, Kali Kedua dan Love You Longer, dalam format akustik jadi tanda dua tahun usia album tersebut. Asyik, nih!
Sejak terjadi ‘gerakan patah hati nasional’ pas dirinya memutuskan untuk lepas masa lajangnya, Raisa memang belum pernah lagi merilis apapun yang baru dan segar.
Untuk itu suara gemasnya tersebut bakal muncul lagi tapi bukan dengan lagu baru tapi lagu album Handmade yang diubah jadi format akustik. Dua lagu tersebut adalah Kali Kedua dan Love You Longer.
Eh, tapi kenapa harus dua lagu tersebut dan bukan lagu Raisa yang lain?
Hiks, Mengenang Raisa yang Dulu Singel dan Sekarang Tidak Singel Lagi!
Menurut Juni Records, label rekaman Raisa bernaung, Kali Kedua adalah lagu Raisa yang paling diminati melihat dari jumlah streaming-nya dan view untuk videoklipnya. Sementara Love You Longer dipilih karena lagu tersebut lagu berbahasa Inggris milik Raisa yang paling diminati – dan ya, juga itu berdasarkan data streaming-an dari Juni Records.
Oh ya, lalu kenapa harus dua lagu yang diambil dari album Handmade? Kenapa nggak dari album-album sebelumnya?
Berbuka Puasa Bareng Raisa Itu Manis Banget!
Nah, kalau yang ini nih, kata Raisa,”Karena album Handmade ini berarti banget buat aku, dan album ini juga yang berhasil membawa aku meraih banyak pencapaian di dunia musik.” Oh begitu…
Sayangnya, dua lagu akustik ini nggak akan dibikinkan videoklipnya tapi hanya akan muncul dalam rupa audio visual.
Kangen Raisa, kan?
Nah…
Mau dengar yang manis dan gemesin bak Raisa, semua ada di POPULAR NOW versi Android-nya dan POPULAR NOW versi apel kegigitnya ini!