Fenomena wajah mirip dengan pasangan kerap bikin hati berbunga!
Obrolan renyah ini memang jadi bahasan paling seru. Menebak-nebak benarkah si dia itu jodoh kita atau bukan berdasarkan kemiripan wajah. Kedengarannya gak masuk akal sih, tapi jika ada satu atau dua bagian wajah saja yang dibilang mirip pasti hati langsung berbunga-bunga.
Meski kebenarannya belum terungkap, beberapa bukti kerap menunjukkan kemiripan antara si pria dan wanita yang berpasangan.
Wajah mirip yang dilihat pun tak hanya sekadar dari segi fisik. Ada beberapa yang tak mirip namun entah mengapa aura yang ditimbukan begitu mirip satu sama lain. Walau tidak ‘bagai pinang dibelah dua’, hanya saja terlihat keduanya seperti ada kemiripan yang begitu kental.
Dan menurut para psikolog, ternyata ada alasan masuk akal kenapa wajah pasangan atau suami-istri bisa begitu mirip satu sama lain.
Mau tahu?
#1. Tanpa sadar mencari pasangan yang mirip
Sebenarnya kita suka melakukan ini, seringkali mencari pasangan yang punya kemiripan mulai dari kesukaan hingga hal yang dibenci. Tak terkecuali soal wajah dan penampilan dan dilihat dari seberapa menarik atau atraktifnya si dia. Selain itu biasanya kita juga suka mencari pasangan yang punya kemiripan dengan figur ayah atau ibu. Kalau sudah begini, jelas yang dicari adalah yang juga sedikit mirip dengan diri kita!
Otak punya asosiasi sendiri bahwa hal-hal yang simetris itu menarik. Jadi pas kita lihat seseorang yang punya sedikit persamaan, hati pun mudah jatuh hati padanya.
#2. Emosi mengubah karakter wajah
Psikolog sosial, Robert Zajonc, mencetuskan konsep social facilitation pada 1965. Konsep ini yang jadi jawaban kenapa banyak suami-istri punya wajah mirip.
Ini bisa terjadi karena adanya pengaruh pada otot tubuh. Pasangan yang sering tertawa dan ngobrol bersama akan punya pola keturunan yang sama di wajahnya. Emosi yang kita rasakan setiap hari bersama pasangan tercinta akan berpengaruh pada ekspresi wajah yang terpancar. Baik itu marah, stres, cemas, maupun bahagia.
Ssst, Ini 5 Arti Pribadi Wanita Yang Suka Bawa Pengaman Bercinta!
#3. Kebersamaan dalam waktu lamaÂ
Seperti yang dilansir dari situs New Health Advisor, menurut sejumlah penelitian psikologis, semakin sering pasangan menghabiskan waktu bersama-sama, semakin mirip mereka satu sama lain. Kenapa? Karena kebiasaan mereka saling menyatu dan memengaruhi satu sama lain.
Jelas ya, wajah mirip bukan hanya perkara takdir. Bagaimana? Apakah wajah POPle juga mirip dengan si dia? Kalau tidak jangan takut tak berjodoh. Kita bisa kok dibantu benda-benda kencan di sini dan jangan lupa pakai POPULAR15 biar dapat potongan!
Berbagai sumber